semacam solusi #epbmonline
Salam warga IPB
Berikut saya sampaikan hasil diskusi ke-2 mengenai #epbmonline. Pagi tadi (08/01/13) saya sempat bertemu dengan mas Zudanang dari Kantor Manajemen Mutu (KMM) IPB. Menyampaikan beberapa keluhan mahasiswa selama akses #epbmonline. Beberapa keluhan yang dapat dikumpulkan diantaranya:
Dosen yang mengajar tidak sesuai dengan yang ada di form evaluasi atau bahkan dosen yang mengajar tidak tercantum namanya
Ada lembar evaluasi matakuliah yang tidak bisa diisi pada #epbmonline atau mata kuliah yang diambil pada semester lalu tidak muncul di lembar evaluasi #epbmonline
Mahasiswa TPB kebingungan apakah perlu mengisi lembar evaluasi mata kuliah yang sudah diambil dan sudah lulus saat matrikulasi
Kesulitan login atau tidak bisa login sama sekali
Berdasarkan 4 permasalahan tersebut pihak KMM memberikan jawaban sebagai berikut:
Untuk permasalahan nomor 1 dan 2 biasanya akan muncul di laman tersebut bahwa dosen atau mata kuliah belum diinput, silahkan menghubungi departemen yang bersangkutan. Jika kondisi nomor 1 dan 2 terjadi pada keseluruhan mahasiswa dalam satu kelas maka kemungkinan terbesar bukan kesalahan sistem, melainkan kesalahan dari pihak departemen. Dalam hal ini petugas IT di departemen yang bertanggung jawab untuk menginput data masih belum menginput datanya hingga saat ini, padahal beberapa hari sebelum peluncuran #epbmonline semua departemen telah diajak koordinasi dengan Dit. AP, DKSI dan KMM. Solusinya adalah mahasiswa secara bersama-sama dapat menghubungi departemen yang bersangkutan mengenai pengisian epbm untuk matakuliah tersebut. Sementara itu KMM akan segera berkoordinasi dengan Dit. AP dan DKSI untuk kembali memeriksa departemen mana yang belum lengkap memasukkan data untuk #epbmonline dan menghubungi departemen yang bersangkutan.
Untuk permasalahan nomor 3, mahasiswa TPB yang sudah mengambil mata kuliah tertentu saat matrikulasi dan SUDAH LULUS (artinya tidak mengambil mata kuliah tersebut pada masa kuliah regular) tidak perlu mengisi lembar evaluasi untuk mata kuliah tersebut. Pertimbangannya adalah karena pengajar mata kuliah saat matrikulasi belum tentu sama dengan yang di masa kuliah reguler. Sedangkan untuk yang gagal saat matrikulasi dan mengulang pada masa kuliah reguler dipersilahkan mengisi evaluasi mata kuliah tersebut sesuai dengan yang tercantum pada evaluasi mata kuliah itu.
Untuk permasalahan nomor 4, bagi mahasiswa yang kesulitan atau bahkan tidak bisa login mohon untuk segera datang ke Cyber staff di Rektorat IPB Gedung Andi Hakim Nasution Lantai 1. Di sana ada panitia bersama (KMM, Dit. AP dan DKSI) yang akan langsung membantu kawan-kawan untuk memperoleh username dan password agar bisa login. Sekedar tips bagi yang kesulitan akses, kawan-kawan bisa mengakses dengan cepat laman http://www.epbm.ipb.ac.id di seluruh area yang terjangkau wi-fi kampus tanpa menggunakan proxy. Ini juga berlaku untuk semua situs dengan domain ipb.ac.id. dengan cara ini akses untuk situs dengan domain tersebut dilakukan menggunakan local host sehingga akan lebih mudah dan cepat.
Semoga bermanfaat..
Muhammad Sigit Susanto
Presiden Mahasiswa IPB 2013
@sigit_ms
085270509555
Komentar